LANGKAH DALAM BERWISATA KE KARIMUNJAWA

LANGKAH DALAM BERWISATA KE KARIMUNJAWA- Karimun Jawa adalah tujuan wisata yang saat ini mulai banyak di gemari oleh wisatawan, baik wisatawan lokal atau internasional, Nah untuk anda yang kurang memahami Karimun Jawa mungkin anda akan kesulitan nantinya, Untuk itu di sini akan diberikan urutan bagaimana cara dan memulai langkah anda untuk ke Karimun Jawa.

LANGKAH DALAM BERWISATA KE KARIMUNJAWA

Ada beberapa cara untuk ke karimunjawa, bisa lewat jalur laut ataupun jalur udara. Jika kita lewat jalur laut ada dua cara yaitu :

1) Via Semarang
Ada kapal motor Kmc kartini 1 yang berlayar dengan rute semarang – karimujawa dan sebaliknya. Waktu tempuhnya kurang lebih 4 jam, adapun jadwal pemberangkatan yaitu tiap hari kamis dan sabtu. Karena berada di semarang yang dekat dengan bandara ahmad yani juga dekat dengan stasiun kereta api, jalur ini sangat bayak peminatnya, bahkan kadangkala satu bulan sebelunnya sudah terjual habis semua tiket. Maka segeralah boking tiket jika anda ingin berangkat dari semarang.

2) Via Jepara

Tersedia kapal express bahari 2C dan express bahari cantika 89 yang lama tempuhnya kurang lebih 2 jam. Adapun jadwal pemberangkatannya, tiap hari senin, selasa, jumat, dan sabtu. Seperti Kmc kartini 1, pada hari jumat dan sabtu juga terjadi lonjakan penumpang, Jadi jika anda menginginkan berangkat dalam 2 hari itu diharapkan cepat-cepat untuk boking tiket, dikarenakan sering terjadi calon penumpang yang terlantar dikarenakan kehabisan tiket.

LANGKAH DALAM BERWISATA KE KARIMUNJAWA

Selain kapal cepat, pemberangkatan dari Pelabuhan Jepara, bisa juga menggunakan kapal Kmp muria yang waktu tempuhnya kurang lebih 6 jam. Kmp muria bisa memuat barang, motor maupun mobil. Tapi karna minimnya tranportasi umum ke karimunjawa, Kmp muria sering berangkat lebih awal dikarenakan lonjakan penumpang, jika anda ingin ikut kpal Kmp muria maka anda harus sudah sampai pelabuhan kartini jepara sebelum jam 5 pagi.

0 Response to "LANGKAH DALAM BERWISATA KE KARIMUNJAWA"

Post a Comment